Tunjukan Potensi dalam Kreasi Menuju Bengkayang Berprestasi



*PR Kegiatan SM-3T UNY Angkatan VI

 Doc. Panitia Kegiatan

            Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional SM3T Angkatan VI UNY Kabupaten Bengkayang mengadakan acara Festival Pendidikan Bengkayang Tahun 2017 pada Sabtu, (13/5). Acara yang diadakan untuk kali kedua ini mengusung tema Tunjukkan Potensi dalam kreasi menuju Bengkayang Berprestasi. Tujuan diadakannya Festival Pendidikan Kab. Bengkayang yaitu, meningkatkan motivasi pada peserta didik untuk berkompetisi, memfasilitasi peserta didik untuk mengembangkan bakat dan potensi peserta didik serta mengembangkan kreativitas peserta didik di bidang akademik maupun nonakademik dengan sasaran peserta dari Tingkat TK,SD,SMP dan SMA/SMK.


            Total peserta yang ikut di acara ini sebanyak 202 anak dan berasal dari berbagai tingkat sekolah di Kabupaten Bengkayang dari mulai sekolah TK/PAUD, SD, SMP dan SMA/SMK.” Papar Ketua Panitia Festival Pendidikan Bengkayang Tahun 2017, Jajang Nur Rofik, Minggu (14/5). Kegiatan ini dimulai dengan acara Sosialisasi tentang Narkoba dari Polres Bengkayang, kemudian dilanjutkan dengan lomba-lomba.



            Berbeda dari tahun sebelumnya, kegiatan Festival Pendidikan Bengkayang Tahun 2017 berisi lomba-lomba yang lebih beragam diantaranya: Lomba Mewarnai dan Tari Kreasi tingkat TK, Lomba LCC dan Cipta Baca Puisi tingkat SD, Lomba Olimpiade MTK,IPA dan pidato bahasa Indonesia tingkat SMP, serta lomba Pidato Bahasa Inggris,Cerpen dan Daur ulang untuk Tingkat SMK. Selain berbagai macam jenis perlombaan, kami juga mengadakan Expo dari beberapa sekolahan. Alhamdulillah cukup banyak sekolah yang berpartisipasi diantaranya dari SMA 1 Bengkayang, SMA 3 Samalantan, SMA 1 Seluas, SMA Asisi Bengkayang, SMA 1 Sungai Betung.” Ungkap Julio Prassojo selaku koordinator acara yang ditemui disela-sela kegiatan. Imbuhnya, Banyak yang ditampilkan dari tiap sekolah peserta expo diantaranya ada berbagai macam kerajinan tangan, ada tas anyaman, ukiran tradisional, alat musik tradisional dan ada juga yang memanfaatkan standnya untuk berjualan minuman serta jajanan. Diharapkan dengan adanya acara Festival Pendidikan di Kabupaten Bengkayang bisa menumbuhkan kreativitas dan daya saing dalam dunia pendidikan yang tinggi kepada siswa.


            Rangkaian acara, di tutup dengan pengumuman pemenang dari setiap lomba. Berikut daftar pemenang tiap-tiap lomba: (1) Tingkat TK Lomba Mewarnai diraih TK Amkur Bky (Juara I), TK Pembina Lembah Bawang (Juara II), dan TK Pembina Bky (Juara III); Lomba Tari Kreasi diraih TK Pembina Bky (Juara I), TK Amkur Bky (Juara II), dan TK AISYAH Bky (Juara III). (2) Tingkat SD Lomba LCC diraih SDN 09 Rangkang (Juara I), SDS Amkur Bky (Juara II), dan SDN 02 Bky (Juara III); Lomba Cipta Karya dan Baca Puisi diraih SDS Amkur Bky (Juara I), SDS Amkur (Juara II), dan SDN 16 Panjak (Juara III). (3) Tingkat SMP Lomba Pidato Bahasa Indonesia diraih SMPN 1 Monterado (Juara I), SMPN 5 Monterado (Juara II), dan SMPN 3 Monterado (Juara III); Lomba Olimpiade Sains cabang MTK diraih SMP 1 Bky (Juara I) dan SMP 2 Jagoi (Juara II), cabang IPA diraih SMP 1 Sungai Betung (Juara I) dan SMP 3 Bky (Juara II), cabang IPS diraih SMP 2 Jagoi (Juara I),  dan SMP Santa Tarsisia (Juara II). (4) Tingkat SMA/SMK Lomba Pidato Bahasa Inggris diraih SMA 1 Bky (Juara I), SMA 2 Bky (Juara II), dan SMA 3 Bky (Juara III); Daur ulang diraih SMA 1 Bky (Juara I), SMA 1 Sungai Betung (Juara II) dan SMA 1 Seluas (Juara III); Cerpen diraih SMA 1 Bky (Juara I), SMA 1 Lembah Bawang (Juara II) dan SMA 3 Bky (Juara III).

@ithadiy, 2017

Komentar

Postingan Populer